Praktek Membuat Objek Dasar Gelas Mug 3 Dimensi di Software Blender

Praktek Membuat Objek Dasar Gelas Mug 3 Dimensi di Software Blender - kegiatan belajar mengajar mata pelajaran simulasi digital pada jam ke 9-10 kali ini diisi dengan materi tentang software blender yaitu membuat objek 3D berupa gelas mug oleh anak-anak siswa kelas X TKJ 2 SMK AL-IRSYAD TEGAL.

Praktek Membuat Objek Dasar Gelas Mug 3 Dimensi di Software Blender

pembelajaran diawali dengan salam, dan dilanjutkan dengan apersepsi tentang praktek sebelumnya yaitu membuat objek karakter dan meja kursi 3 dimensi... setelah apersepsi kemudian dilanjutkan dengan demonstasi yang dipraktekkan dan dijelaskan langsung menggunakan LCD bagaimana langkah-langkah membuat objek gelas/ cangkir/ mug 3 dimensi.

setelah siswa menyimak dan melihat langkah-langkah yang sudah dipraktekkan oleh saya, lalu siswa secara langsung disuruh mempraktekkan sendiri-sendiri di komputer lab. komputer tkj. sambil menulis dan ngeshare tentang pembelajaran hari ini, saya memantau dan memberikan masukan-masukan serta menilai anak-anak yang sudah selesai praktek membuat gelas di blender.

dan anak-anak diarahkan untuk mengunggah file gelas yang sudah dibuat dengan blender tersebut ke google drive, yang mana link download filenya dijadikan untuk komentar pada blog ini. KBM berjalan lancar sampai 2 jam pelajaran.

dan akhir dari pembelajaran tentang animasi membuat objek gelas pada hari ini adalah setiap siswa WAJIB menaruh link hasil karya objek gelas yang telah dibuat sebagai komentar pada postingan ini. pada komentar dapat dilihat siapa-siapa saja siswa yang sudah mengumpulkan tugas membuat objek gelas 3d di blender nya.

selesai...

0 Response to "Praktek Membuat Objek Dasar Gelas Mug 3 Dimensi di Software Blender"

Post a Comment